11 November 2023

UIN RM Said Galang Solidaritas & Sholat Ghaib Untuk Palestina

SINAR - Tindak lanjut instruksi dari Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas melalui edaran no. 12 Tahun 2023 tentang aksi solidaritas dan doa bersama untuk Palestina, Universitas Islam Negeri Raden Mas Said (UIN RM Said) Surakarta melantunkan doa Qunut Nazilah pada saat sholat Jum'at dan melaksanakan sholat ghaib sesudahnya. Selain itu juga dilakukan penggalangan dana oleh seluruh civitas akademika dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dikumpulkan melalui Darma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama di UIN RM Said Surakarta.

“Bangsa Palestina sedang mengalami penderitaan akibat serangan Israel. Kami mengajak keluarga besar Kementerian Agama dan seluruh umat beragama untuk menggelar doa bersama serta aksi solidaritas untuk rakyat Palestina,” jelas Menag Yaqut Cholil Qoumas saat di Jakarta pada Kamis (9/11/2023).

Lebih lanjut Menag menambahkan bahwa wujud solidaritas, kepedulian, dan keprihatinan rakyat Indonesia terhadap kondisi rakyat Palestina, salah satunya adalah membaca qunut nazilah dan sholat ghaib untuk para korban. Sedangkan bagi umat beragama selain Islam juga diminta melaksanakan doa bersama sesuai agama masing-masing atau doa bersama lintas agama untuk seluruh korban.

Menurut Rektor UIN RM Said Surakarta, Prof. Toto Suharto, S.Ag., M.Ag. menegaskan bahwa edaran dari Menag ini bukan hanya untuk muslim saja. Untuk itu, Prof. Toto menjelaskan bahwa bagi umat beragama yang akan memberikan donasi untuk warga Palestina, bisa menyalurkannya melalui Bank Jateng Syariah No. Rekening 5022097605 atas nama Masjid Al Bukhari. Saat ini rakyat Palestina yang terdiri dari berbagai agama membutuhkan bantuan kita untuk bisa mendapatkan hak mereka dalam hal perdamaian, keadilan, dan sebagainya, pungkas Prof. Toto. (Tris/Humas) Grafis: Angga

UIN RM Said Galang Solidaritas & Sholat Ghaib Untuk Palestina