24 October 2023

Pijar Semesta, Sebuah Wadah Untuk Membicarakan Tentang Cuaca Panas dan Perubahan Iklim

SINAR- "Dari UIN Surakarta untuk Dunia", itulah yang terus diupayakan oleh Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta. Berbagai hal yang terjadi di dunia luar selalu menjadi perhatian oleh UIN RM Said Surakarta. Termasuk pula hal-hal yang terjadi sekarang ini, panas terik yang berkepanjangan, perubahan iklim yang tak menentu dan bahkan penyebab itu semua seperti pembuangan sampah yang tidak pada tempatnya menjadi perhatian UIN RM Said Surakarta untuk dikomentari. Bukan hanya diperbincangkan melainkan bersama untuk mencarikan solusinya", ucap Nuning Hasanah, M.IP, dijumpai dalam kesempatan lain.

Para peserta
Ibu Nuning Hasanah, M.IP bersama rekan

 

4 Narasumber bersama MC

 

Dalam perbincangan tersebut, pengelolaan sampah adalah hal yang paling penting. Di Lt 3.Gedung Rektorat, Selasa (24/10/2023) menjadi momen untuk mempertemukan para dosen dan mahasiswa untuk menyatukan tujuan bersama dalam pengelolaan sampah di dalam kampus UIN RM Said. Menjadi tanggungjawab bersama tentunya bukan hanya para pegawai dan dosen, mahasiswa yang jumlahnya lebih dari 22.000 ini adalah harapan utama bangsa bahkan harapan dunia untuk bisa menjaga iklim agar tetap kondusif", ucap wanita yang saat ini menjadi istri dari Rektor UIN RM Said Surakarta, Prof. Toto.

Selanjutnya dalam acara tersebut, sebagai lembaga non-profit, Pijar Semesta berharap dapat menggerakkan seluruh mahasiswa agar dapat mengelola lingkungannya masing-masing. Jika kita merasakan panas yang berlebih, coba kita tengok lagi bagaimana kita mengelola sampah. Untuk itu mari kita simak para narasumber yang telah kita datangkan yang telah berpengalaman", ucap Nuning Hasanah, M.IP. Bahkan dengan "sampah" pun naramsuber ini bisa sampai luar negeri", imbuhnya. (Nughy/ Humas) Foto Nughy

Pijar Semesta, Sebuah Wadah Untuk Membicarakan Tentang Cuaca Panas dan Perubahan Iklim