29 January 2022

"University Fair di MAN 2 Klaten, Mahasiswa Menjadi Icon Sekaligus Duta Kampus UIN RM Said Surakarta"

*SINAR-* Menjelang dibukanya penerimaan mahasiswa baru, UIN Raden Mas Said
Surakarta kembali hadir dalam UNIVERSITY FAIR pada hari Sabtu (29/1). Pada
awal tahun ini, Alumni MAN 2 Klaten kembali mengadakan University Fair.
Acara ini diadakan dalam rangka sosialisasi bagi siswa MAN yang ingin
mengetahui tentang dunia perkuliahan. Mulai diselenggarakan kembali secara
offline setelah tahun 2021 kemarin diadakan secara online atau daring,
mengingat tingginya antusias para peserta expo. Dalam kesempatan ini,
Mahasiswa yang turut menajdi Duta Kampus dalah hal sosialisasi PMB menjadi
icon yang menarik perhatian para calon mahasiswa baru.

-
-

Siswa kelas XII MAN 2 Klaten silih berganti mendatangi stand UIN Raden Mas
Said yang menjadi satu-satunya Universitas Islam Negeri di Soloraya. Para
siswa tersebut bertanya seputar jalur masuk dan infomasi jurusan yang
tersedia. Sebagai perguruan tinggi Islam negeri dengan berbagai pilihan
jurusan keagamaan dan umum, UIN Raden Mas Said menjadi salah satu pilihan
yang semakin diperhitungkan, khususnya di wilayah Soloraya.

Protokol kesehatan tetap diterapkan secara ketat mengingat acara diadakan
masih dalam situasi pandemi, hal ini menjadikan suasana semakin tertib dan
peserta expo bisa lebih intim untuk mendapat informasi tentang perkembangan
UIN Raden Mas Said Surakarta. Adanya alih status IAIN Surakarta menjadi UIN
Raden Mas Said Surakarta ternyata juga menjadi salah satu daya tarik yang
sangat memikat para siswa untuk melanjutkan studi nya. Diharapkan adanya
acara ini dapat meningkatkan minat calon mahasiswa baru di tahun-tahun
mendatang. *(Nughy/ Humas Publikasi)*

*Sumber: Ikatan Mahasiswa Alumni MAN 2 Klaten*